"PAN cukup satu sajalah, jangan banyak-banyak. Terlambat (mendukung pemerintah)," ucap Dewan Syuro DPP PKB Maman Imanul Haq usai diskusi di Warung Daun, Jl Cikini Raya, Jakpus Sabtu (7/11/2015).
Maman membedakan posisi parpol-parpol yang mendukung Jokowi-JK sejak awal seperti PKB dan parpol lain dalam KIH, dengan yang belakangan baru deklarasi mendukung pemerintah. Posisi itu dianggap relevan untuk menentukan jumlah menteri yang didapat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal posisi yang tepat untuk PAN, Maman menyebut partai berlambang matahari itu punya banyak kader potensial di bidang ekonomi. Terlebih saat kinerja kementerian bidang ekonomi paling banyak disorot dalam reshuffle kabinet.
"PAN kan punya banyak kader di bidang ekonomi, kayaknya bisa di sana atau di posisi yang biasanya dipegang Muhammadiyah seperti menteri pendidikan," ujarnya. (miq/van)











































