Hal ini dikatakan Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan saat meninjau Pos Lintas Batas Negara di Motaain, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Luhut ditemani oleh Mendagri Tjahjo Kumolo beserta rombongan Gubernur NTT.
"Terus terang, saya bangga dengan pembangunan pos lintas batas terpadu ini. Dulu waktu saya bertugas di Nanga Badau, malah belum ada perbatasan di situ. Presiden telah memberi instruksi yang jelas agar membuat Indonesia lebih hebat," kata Luhut, Kamis (5/11/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, langkah-langkah revolusioner juga telah diambil bersama dengan Kemendagri. Melalui data yang dimiliki Kemendagri, pembangunan Indonesia akan lebih terarah.
"Langkah-langkah revolusioner, dengan koordinasi dari database yang telah dimiliki oleh Kemendagri di mana ada 127 juta penduduk Indonesia. Itu akan menjadi landasan yang strategis dari backbone pembangunan pada map policy baik perpajakan, dan perekonomian akan jadi lebih bagus," tandasnya. (adit/mok)











































