Ragam Komentar Pejabat Kemenkeu Saat Bermasker di Paripurna RAPBN 2016

Ragam Komentar Pejabat Kemenkeu Saat Bermasker di Paripurna RAPBN 2016

Maikel Jefriando - detikNews
Jumat, 30 Okt 2015 18:00 WIB
Ragam Komentar Pejabat Kemenkeu Saat Bermasker di Paripurna RAPBN 2016
Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro beserta jajaran ikut mengenakan masker dalam sidang paripurna pembahasan Rancangan Undang-undang (RUU) Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016.

Saat diminta tanggapannya, Bambang enggan berkomentar. Ia memilih untuk diam sembari terus berjalan cepat memasuki ruangan sidang paripurna.

Pejabat kemenkeu yang lain, yang turut mengenakan masker adalah Dirjen Perimbangan Keuangan Boediarso Teguh Widodo. Menurut Boediarso masker tersebut digunakan sesuai permintaan pimpinan DPR sebelum paripurna berlangsung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Boediarso juga tidak mengetahui bahwa kemudian ini akan menjadi perdebatan di kalangan anggota dewan. Bahkan banyak anggota yang juga menolak untuk mengenakan masker.

"Nggak tahu juga, tadi katanya disuruh pakai oleh pimpinan, ya dipakai. Cuma sebentar, abis itu kan nggak lagi," terangnya di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (30/10/2015)

Selanjutnya adalah Dirjen Kekayaan Negara Sony Loho yang ternyata juga mendapatkan masker. Namun, Ia lebih memilih untuk tidak mengenakan saat sidang paripurna.

"Tadi nggak pakai, saya pegang saja," ujar Sony. (mkl/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads