"Saya sudah sejak lama dan kami di Gerindra ingin statusnya (bencana kabut asap) menjadi bencana nasional," kata Prabowo menjawab wartawan di Bakrie Tower, Kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (28/10/2015).
Dia berpikir, alokasi dana akan lebih banyak bila bencana asap dijadikan bencana nasional. Penanganan bencana juga bisa lebih digalakkan bila itu menjadi bencana nasional.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bila sedari awal pemerintah bertindak cepat, tentu masyarakat tak akan merasakan gangguan kabut asap lebih lama. Soal proses hukum terhadap perusahaan dan pihak pembakar hutan dan lahan, Prabowo menyatakan itu tak akan terhambat hanya karena ada status bencana nasional.
"Hukum jalan terus," tandasnya. (dnu/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini