Menhub Jonan Bicara Metromini AC di 2017 dan Uber

Menhub Jonan Bicara Metromini AC di 2017 dan Uber

Indra Subagja - detikNews
Senin, 26 Okt 2015 01:30 WIB
Menhub Jonan Bicara Metromini AC di 2017 dan Uber
Foto: Indra Subagja
Washington DC - Sejumlah persoalan angkutan umum mencuat ke publik belakangan ini. Mulai dari Metromini sampai soal mobil uber.

Menhub Ignasius Jonan pun angkat bicara. Saat berbincang santai di Washington DC di sela-sela kunjungan kerja ke Amerika Serikat, Sabtu (24/10/2015), dia menjawab soal-soal transportasi itu.

"Bisa nggak metromini pasang AC semua di 2017," jelas dia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya apabila dipasang AC maka mau tak mau Metromini harus menutup pintunya saat melaju. Kenyamanan juga didapat penumpang dengan AC terpasang.

"Kalau pintu ditutup semua akan rapi. Harga ongkos naik pelayanan naik," tegasnya.

Uji KIR juga akan dipegang dan diawasi ketat Kemenhub. Nantinya semua angkutan umum wajib lolos uji emisi.

Sementara soal uber yang tengah ramai di kota-kota besar, dia hanya meminta agar Uber ikut aturan.

"Kalau mau daftar perusahaan taksi, didaftarkan jadi perusahaan taksi umum, ada pelat kir-nya," tutup dia. (dra/Hbb)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads