"Kenapa pilkada bermasalah? Karena pilkada membawa emosional keluarga, emosional teman, emosional kelompok-kelompak," ujar JK dalam sambutannya pada Pembentukan Satgasus ASN di Kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (23/10/2015).
"Oleh karena itu kita harus berhati-hati. saya kira Menko Polhukam sudah berkali-kali meminta, mengatakan adanya perlu kedisplinan kita menghadapinya. yang harus mengatasi ini, menjaga hasil yang baik," sambungnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mulai dari camat, bupati atau pun aparatnya, memobilisasi orang. Itu pokok pangkal dari kekurangsempurnaan Pilkada itu sendiri dan juga kekurangtepatan demokrasi itu sendiri," jelasnya.
JK berpesan agar mempertahankan suasana pelaksanaan pilkada yang kondusif dan menjaga netralitas serta pengaturan sanksi bagi pihak yang melanggar. "Itu harus ada sanksinya, harus diatur apa sanksinya, supaya menjadi nasional. Tanpa sanksi dan arahan maka tidak mungkin ini tercapai," terangnya.
Pembentukan satgus ASN diharapkan memberikan sosialisasi pentingnya netralitas, termasuk sosialisasi sanksi kepada pihak yang tidak netral. "Karena begitu tidak ditegakkan maka bermasalah," ucapnya. (fiq/hri)











































