Kapolda Metro: Penculik Mahasiswi UI Komplotan 5 Orang

Penculikan Mahasiswi UI

Kapolda Metro: Penculik Mahasiswi UI Komplotan 5 Orang

Jabbar Ramdhani - detikNews
Selasa, 20 Okt 2015 18:53 WIB
Kapolda Metro: Penculik Mahasiswi UI Komplotan 5 Orang
Foto: Jabbar Ramdhani
Jakarta - Polisi berhasil membekuk pelaku penculikan mahasiswi Universitas Indonesia, Safira Permatasari (20). Pelaku tidak sendiri dalam beraksi, namun memiliki komplotan.

"Mereka (pelaku) ini adalah komplotan. Total ada lima orang pelaku. Kemungkinan ada tersangka lain yang akan kami cari keterangannya lebih lanjut," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian.

Tito menyampaikan itu dalam jumpa pers yang digelar di Mapolres Jakarta Selatan, Selasa (20/10/2015) sore. Dalam kesempatan itu, hadir Kapolres Jakarta Selatan Kombes Wahyu Hadiningrat dan ayah Safira, Fairuz.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam kasus penculikan, Tito menjelaskan, yang utama adalah penyelamatan korban. Penangkapan tersangka adalah prioritas selanjutnya.

"Siapapun korbannya, akan kami tangani serius. Soal identitas, asal-usul korban, kami rahasiakan dulu," ujarnya.

Tito juga bersyukur karena Safira tidak mengalami luka dalam penculikan tersebut.

Safira hilang sejak Senin (19/10/2015) sekitar pukul 10.00 WIB, saat hendak menuju kampus UI di Depok. Saat berada di Lenteng Agung, mobil pribadi Safira yang disetiri sopir dipepet sekelompok pemotor.

"Pelaku memukul-mukul mobil dan berteriak minta ganti rugi," kata Kabag Humas Polres Jaksel Kompol Aswin dihubungi terpisah.

Sopir lalu berhenti setelah sekelompok pemotor menghentikannya. Tidak berselang lama, muncul mobil Avanza. "Ada tiga orang di dalamnya dan langsung membawa S (Safira-red)," kata Aswin.

Lalu pada sore harinya orangtua Safira mendapatkan pesan singkat yang berisi meminta uang tebusan. "Ada SMS meminta uang tebusan dan bilang anaknya diculik," kata Aswin. (idh/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads