Pemain Persib Dikabarkan Pulang Malam ini, Bobotoh Padati Pasteur

Pemain Persib Dikabarkan Pulang Malam ini, Bobotoh Padati Pasteur

Erna Mardiana - detikNews
Senin, 19 Okt 2015 20:33 WIB
Pemain Persib Dikabarkan Pulang Malam ini, Bobotoh Padati Pasteur
Foto: Rachman Haryanto
Jakarta - Tim official Persib rencananya kembali ke Bandung, Jawa Barat, usai dijamu makan malam bersama Presiden Joko Widodo. Kabar itu membuat seribuan bobotoh berkumpul di Jalan Pasteur, malam ini.

Para bobotoh mulai berdatangan dengan cara konvoi sebelum maghrib. Makin malam, jumlahnya makin banyak, Senin (19/10/2015). Jembatan Pasupati mengarah Pasteur dipadati para bobotoh. Mereka konvoi dengan naik sepeda motor dan jalannya melambat. Akibatnya jalanan menjadi tersendat.

Para bobotoh lalu memutar di perempatan Jalan Pasteur-Suryasumantri. Mereka lalu memarkikan motornya di badan jalan arah Pasteur menuju Pasupati.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sebelum maghrib mereka mulai datangnya. Sekarang jumlahnya makin banyak," ujar Yudi (40), pekerja di sebuah kantor swasta yang berada di Jalan Pasteur.

pembaca detikcom


Menurut Yudi, para bobotoh ini terkadang menghentikan konvoinya lalu beraksi di tengah jalan dengan menggerungkan knalpotnya. Kemudian jalan lagi.

Setiap ada bus yang keluar dari tol Pasteur, para bobotoh berteriak "Tah ieu meureun (Nah mungkin ini-red)," ujar mereka. Namun dugaan mereka keliru. Dikabarkan pemain Persib baru bertolak dari Jakarta sekitar pukul 21.00 WIB.

Saat ini jumlah bobotoh yang mengarah ke Jalan Pasteur semakin banyak. Diperkirakan mereka akan mengawal pemain Persib yang baru pulang menuju mes Persib, Stadion Sidolig, Jalan Ahmad Yani. (ern/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads