Persib Juara, Bandung Berpesta dan ini Penampakannya!

Persib Juara, Bandung Berpesta dan ini Penampakannya!

Avitia Nurmatari - detikNews
Minggu, 18 Okt 2015 21:48 WIB
Persib Juara, Bandung Berpesta dan ini Penampakannya!
Foto: avitia
Bandung - Persib menjadi juara piala presiden 2015. Kemenangan Persib ini disambut meriah di Bandung. Jalanan di Kota Bandung menjadi lautan biru.

Malam ini, Minggu (18/10/2015) begitu wasit meniup peluit, masyarakat langsung tumpah ruah ke jalan. Mereka dengan jalan kaki, dengan motor, mengibarkan bendera Persib.

Senyum ceria terpancar dari wajah mereka. Tawa juga terdengar dari remaja dan anak-anak yang ikut turun ke jalan. Tak heran kalau jalan di Kota Bandung mengalami kemacetan.

Kembang api juga dinyalakan beberapa pendukung Persib. Mereka bersorak sorai gembira, motor juga digas berkali-kali.

Pesta kemenangan ini dirayakan setelah Persib mengalahkan Sriwijaya FC 2-0. Persib menjadi juara dan Presiden Jokowi sudah menyerahkan piala yang dibuat dari ukiran kayu karya seniman Bali. (dra/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads