Jakarta - Presiden Jokowi dikenal sebagai pejabat yang tidak birokratis. Mungkin salah satunya bisa dilihat dari final pertandingan piala presiden Persib melawan Sriwijaya FC. Jelang pertandingan dimulai, Jokowi belum juga datang. Alhasil kick off dimulainya pertandingan tanpa Jokowi.
Pertandingan dimulai pukul 19.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (18/10/2015). Hingga menit kesepuluh, Jokowi masih belum tiba. Tapi tak lama kemudian, Jokowi datang. Dia disambut Gubernur DKI Basuki T Purnama atau Ahok yang mengenakan jersey Persija.
Di GBK, sejumlah menteri Kabinet Kerja hadir menyaksikan final Piala Presiden ini. Di antaranya adalah Menteri PPN/Kepala Bappenas Sofjan Djalil, Menperin Saleh Husin, Mendes Marwan Jafar, Menpan RB Yuddy Chrisnandi, dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hadir pula Gubernur BI Agus Martowardojo, Jimly Assidiqie, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, Wali Kota Palembang dan SC Piala Presiden Maruarar Sirait. Mereka menonton dari bangku VIP di Sektor 1.
(bag/dra)