Kecelakaan KA vs Mobil Rombongan Pengajian di Bojonegoro, 3 Orang Tewas

Kecelakaan KA vs Mobil Rombongan Pengajian di Bojonegoro, 3 Orang Tewas

Ainur Rofiq - detikNews
Minggu, 18 Okt 2015 14:36 WIB
Kecelakaan KA vs Mobil Rombongan Pengajian di Bojonegoro, 3 Orang Tewas
Foto: Ainur Rofiq/detikcom
Jakarta - Kecelakaan terjadi antara kereta api barang dengan mobil elf S 7536 AA yang mengangkut rombongan pengajian dari warga Kasiman Bojonegoro menuju Tulungagung. Tiga orang penumpang mobil elf meninggal dunia.

Insiden ini terjadi di perlintasan rel kereta api di Jalan Hos Cokroaminoto Jetak, Bojonegoro, Minggu (18/9/2015). Mobil Elf berwarna oranye ini terguling setelah ditabrak kereta api dari arah Surabaya menuju Jakarta.

Saat ini korban tewas dibawa ke Rumah Sakit Umum Sosodoro Djatikusumo, Bojonegoro. Salah satu korban tewas yang telah diketahui namanya adalah Hamdan dan dua korban belum diketahui identitasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain 3 korban tewas, terdapat 12 orang yang mengalami luka luka, dua diantaranya anak-anak luka di kepala dan satu balita selamat. Korban luka saat ini di rawat di RS Wahyu Tetuko Bojonegoro.

"Saat ini kita telah amankan petugas palang pintu dan sopir mobil. Ada tiga orang yang meninggal dunia" tegas Kasat Lantas AKP Anggi Saputra kepada detikcom.

Sementara itu saksi mata di lokasi kejadian, Sugeng mengaku jika palang pintu belum tertutup saat kejadian. "Saat kejadian belum tertutup palang pintunya dan mobil sudah terlanjur melintas baru palang pintu ditutup," terang Sugeng kepada beberapa wartawan di lokasi kejadian. (imk/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads