"Tiga kendaraan kecelakaan beruntun tabrakan. Dari km 23, Pondok Indah sudah terpantau padat. Lebih dari 2 km mas kepadatannya cukup tersendat," ujar petugas Jasa Marga Traffic Center, Ani saat dikonfirmasi, Jumat (16/10/2015).
Menurut Ani, informasi kecelakaan diperoleh sekitar pukul 06.15 WIB. Tapi, dia mengaku belum mendapat laporan terkait tiga jenis kendaraan tersebut. Begitupun penyebab kecelakaan beruntun ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini, petugas Jasa Marga dan kepolisian berada di lokasi untuk mengurai kemacetan.
"Petugas kami dan polisi sudah di lokasi buat atur arus lalu lintas," sebutnya. (hty/ega)











































