KBRI Brasil Belum Punya Duta Besar, Ini Jawaban Kemlu

KBRI Brasil Belum Punya Duta Besar, Ini Jawaban Kemlu

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Kamis, 15 Okt 2015 14:14 WIB
KBRI Brasil Belum Punya Duta Besar, Ini Jawaban Kemlu
Foto: Yudhistira Amran Saleh
Jakarta - Hingga saat ini, KBRI di Brasil masih belum mempunyai seorang duta besar. Hal itu dikarenakan Pemerintah Brasil belum menerima penyerahan surat kepercayaan diplomatik dari Dubes Toto Riyanto.

Menurut Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir atau Tata, saat ini Pemerintah Indonesia dan Brasil masih mencari waktu yang tepat untuk penyerahan surat kepercayaan tersebut. Rencananya akhir Oktober ini akan dilakukan penyerahan, namun karena suatu hal, penyerahan tersebut batal kembali.

"Waktu pertemuan Menlu RI dan Menlu Brasil di New York, disampaikan bahwa masih akan dicarikan waktu penyerahan (surat kepercayaan) bersama duta besar negara lain," ujar Tata di Ruang Garuda, Kemlu, Jl Pejambon no 6, Jakarta Pusat, Kamis (15/10/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Menlu Brasil juga berharap agar kejadian yang lampau tidak akan terjadi lagi," lanjutnya.

Pada berita sebelumnya, Brasil melakukan tindakan pelecehan terhadap Indonesia. Presiden Brasil Dilma Rousseff tiba-tiba tidak menerima Dubes RI untuk Brasil, Toto Riyanto, yang telah tiba di Istana Brasil untuk memberikan surat kepercayaan (credential). Tindakan Dilma disinyalir sebagai protes terhadap rencana eksekusi mati kepada WN Brasil, Rodrigo Gularte.

Indonesia kemudian menarik kembali Dubes Toto ke Indonesia. Toto saat itu menyatakan akan segera menghadap Presiden Joko Widodo untuk menjelaskan tindakan pemerintah Brasil itu.

"Dalam waktu dekat saya juga harus menghadap Presiden untuk menyampaikan segala sesuatu yang saya alami selama saya berada di Brasil," kata Dubes Indonesia untuk Brasil Toto Riyanto usai bertemu Menlu Retno LP Marsudi di Kementerian Luar Negeri Jalan Pejambon, Jakpus, Senin (23/2/2015). (yds/hri)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads