"Untuk hari ini belum ada hasil, saat ini proses pencarian sudah kita hentikan," kata Kapolres Samosir AKBP Eko Suprihanto saat dihubungi detikcom, Senin (12/10/2015).
Eko menjelaskan, proses pencarian akan dilanjutkan pada esok hari sekitar pukul 07.00 WIB. Kini, keberadaan heli yang hilang tersebut masih misterius.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Eko, personel gabungan yang terdiri dari Polri, TNI, Basarnas, dan masyarakat mencapai 800 orang. Personel itu bergerak di masing-masing wilayah.
"Apabila nanti malam sekiranya ada informasi yang penting terkait hal ini, maka kita akan bergerak, kalau tak ada maka besok pagi kita akan kembali menyisir Danau Toba," terangnya.
Heli terebut hilang kontak dalam penerbangan dari Siparhaman menuju Bandara Kualanamu pada Minggu (11/10). Heli itu membawa 5 orang yakni Capt. Teguh Mulyatno (pilot), Heri Poerwantono (teknisi), dan tiga orang penumpang yaitu Nurhayanto, Giyanto, dan Frans.
(imk/imk)











































