Malam-malam, Kapolda Metro Cek TKP Kasus Mayat Bocah dalam Kardus

Malam-malam, Kapolda Metro Cek TKP Kasus Mayat Bocah dalam Kardus

Mei Amelia R - detikNews
Selasa, 06 Okt 2015 21:07 WIB
Malam-malam, Kapolda Metro Cek TKP Kasus Mayat Bocah dalam Kardus
Foto: Mei Amelia/detikcom
Jakarta - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Tito Karnavian meengunjungi sekolah bocah perempuan 9 tahun yang dibunuh lalu mayatnya dibuang dalam kardus di Kalideres, Jakbar malam ini. Kedatangan Irjen Tito untuk mengecek TKP sekaligus bertemu keluarga korban.

Kapolda ke lokasi ditemani Dirkrimum Polda Metro Kombes Krishna Murti dan Kapolres Jakbar Kombes Rudy Heriyanto Adi Nugroho, serta Kasat Jatanras Ditreskrimum Polda Metro AKBP Herry Heryawan dan Kapolsek Kalideres Kompol Darmawan Karosekali.

Di situ, mantan Kapolda Papua ini menyempatkan diri untuk melihat situasi di sekitar sekolah dan lingkungannya. Dari situ, Kapolda menuju Kantor Kelurahan Kalideres dan bertemu dengan ayah korban.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolda sempat berbincang dengan ayah korban dan juga Lurah Kalideres. Kapolda terlihat santai saat menyambangi lokasi, hanya mengenakan baju koko warna putih.

Kapolda sendiri telah membentuk Satgas Khusus yang dipimpin oleh Krishna Murti dan Rudy Heriyanto Adi Nugroho. Ia juga berharap Satgas dapat dengan segera mengungkap kasus pembunuhan keji itu.

"Kita berdoa agar kasusnya segera terungkap dan pelakunya cepat tertangkap," kata Irjen Tito di Polda Metro Jaya, Selasa (6/10/2015) sore. (mei/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads