"Dugaannya memotong dari rute yang biasanya, yang ngomong itu pimpinannya Aviastar," ujar Jonan di Bandara Hasanuddin Makassar, Senin (5/10/2015).
Jonan telah memerintahkan penghentian semua penerbangan pesawat jenis Twin Otter yang beroperasi di dalam negeri. "Dalam seminggu kita periksa kalau layak nanti diizinkan terbang lagi," ungkap Jonan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, saat memantau proyek jalur rel ganda di Bekasi, Minggu (4/10) kemarin, Jonan mengungkapkan bahwa ada dugaan pesawat tersebut memotong rute. "Dugaan sementara, itu (pesawat Aviastar) memotong rute. Kalau memotong rute itu tidak boleh," katanya.
Sementara, Direktur Operasi Perum Airnav Wisnu Darjono menjelaskan pesawat terbang dengan mengikuti regulasi yaitu Visual Flight Rules (VFR). Pesawat mempertahankan jarak pandang yang ada.
"Pesawat harus mempertahankan jarak pandang minimal 10 Km ke depan sepanjang perjalanannya. Itu sudah sesuai aturan," kata Wisnu saat dihubungi, Senin (5/10/2015). Dalam rute Masamba-Makassar, pesawat Aviastar terbang dengan ketinggian 8.000 feet. Di jalur normal, pesawat akan lewat pantai sampai Siwa, lalu berbelok ke kanan menuju Makassar. (mna/try)











































