Ada Truk Pecah Ban di KM 11, Tol Jagorawi Arah Jakarta Padat Merayap

Ada Truk Pecah Ban di KM 11, Tol Jagorawi Arah Jakarta Padat Merayap

Andri Haryanto - detikNews
Jumat, 02 Okt 2015 06:25 WIB
Ada Truk Pecah Ban di KM 11, Tol Jagorawi Arah Jakarta Padat Merayap
Foto: Arifin Asydhad
Jakarta - Sebuah truk mengalami pecah ban di ruas tol Jagorawi arah Jakarta di KM 11. Akibatnya, kemacetan mengular hingga 5 kilometer.

"Ada truk pecah ban di KM 11 sejak pukul 05.30 WIB," kata Emma, petugas Jasa Marga Traffic Information Center, saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (2/10/2015).

Truk saat ini tengah dalam penanganan petugas Jasa Marga dan berada di bahu jalan. "Selepas itu arus kembali lancar," kata Emma.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengendara kembali terjebak macet di ruas tol Taman Mini sampai pintu keluar Cililitan-UKI.

Selain itu, bagi pengendara yang hendak menuju Bogor diimbau waspada. Pasalnya, terjadi kebakaran rumput di median jalan di KM 23.

Meski demikian kebakaran rumput tersebut tidak berdampak terhadap kemacetan tol. "Sampai sekarang masih lancar. Namun pengendara diimbau berhati-hati," imbau Emma. (ahy/rna)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads