DPR Gelar 42 Paripurna dalam Setahun, Ini Daftar Agendanya

1 Tahun DPR 2014-2019

DPR Gelar 42 Paripurna dalam Setahun, Ini Daftar Agendanya

Ahmad Toriq - detikNews
Kamis, 01 Okt 2015 08:34 WIB
DPR Gelar 42 Paripurna dalam Setahun, Ini Daftar Agendanya
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Selama satu tahun masa baktinya, DPR periode 2014-2019 sudah menggelar 42 kali paripurna. Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan paling sering memimpin.

Dalam data yang dimiliki detikcom, paripurna pertama digelar 1 Oktober 2014, agendanya adalah pengucapan sumpah janji anggota DPR. Paripurna ini dipimpin oleh anggota DPR paling tua, yaitu Popong Otje Djunjunan atau yang dikenal dengan panggilan Ceu Popong, yang saat itu berusia 76 tahun.

Ceu Popong tercatat memimpin paripurna dua kali pada tanggal yang sama, agenda paripurna kedua adalah pemilihan pimpinan DPR. Setelah pimpinan DPR terpilih, rapat paripurna dipimpin oleh pimpinan DPR secara bergantian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tercatat, paripurna terakhir yang digelar oleh DPR periode 2014-2019 yaitu pada 1 September 2015. Agendanya adalah pembahasan APBN 2016 dan Renstra BURT DPR. Paripurna ini dipimpin oleh Taufik Kurniawan.

Total 16 kali Taufik Kurniawan memimpin paripurna. Jumlah ini lebih banyak dibanding pimpinan DPR lain. Detailnya, Ketua DPR Setya Novanto memimpin 7 paripurna, Wakil Ketua DPR Fadli Zon 5 paripurna, Wakil Ketua DPR Agus Hermanto 5 paripurna, Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan 16 paripurna, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah 7 paripurna, Popong Otje Djunjunan 2 paripurna.

Berikut detail 42 paripurna DPR periode 2015-2019:

(tor/erd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads