Pukul 20.05, Selasa (22/9/2015), jemaah haji yang tinggal dalam 116 tenda sibuk melakukan berbagai macam aktivitas.
Ada yang beristirahat di tenda, membaca alquran, atau berdizkir. Namun ada juga yang berada di luar tenda, berbincang-bincang sesama jemaah haji.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada juga jemaah yang terlihat berkeliling di sekitar tendanya. Melihat-lihat situasi yang sama sekali barunya.
Panitia PPIH membagikan menu makan malam ke jemaah. Jemaah menikmati menu makanan nasi putih, tempe bacem, dan daging rendang.
Sekurangnya 150.000 jemaah akan melakukan wukuf di Arafah esok hari. Sehari setelahnya mereka akan melontar jumroh aqabah. (gah/rvk)











































