Di Gunung Sindur, Gayus Akan 'Ditunggui' Penjaga dari TNI dan Polri

Di Gunung Sindur, Gayus Akan 'Ditunggui' Penjaga dari TNI dan Polri

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Selasa, 22 Sep 2015 13:43 WIB
Di Gunung Sindur, Gayus Akan Ditunggui Penjaga dari TNI dan Polri
Foto: Yudhistira AS
Jakarta - Gayus Tambunan akan dipindahkan ke Lapas Gunung Sindur, Bogor hari ini. Lapas super ketat itu dikhususkan bagi bandar narkoba kelas kakap. Di Lapas ini, ada personel TNI dan Polri yang ikut berjaga.

"Lapas A inikan khusus juga untuk bandar narkoba. Pengamanannya cukup ketat. Nantinya melibatkan kami pihak lapas sendiri, kemudian BNN, serta TNI dan Polri," jelasΒ  Kasubsi Pembinaan Lapas Kelas III Gunung Sindur Iwan Setiawan di Lapas Gunung Sindur, Selasa (22/9/2015).

"Kalau di ring satu ada pihak lapas, ring dua dari BNN, dan ring tiga dari TNI dan Polri," lanjutnya lagi.

Lapas Gunung Sindur juga dilengkapi dengan alat-alat canggih dan modern. Salah satunya, di lapas ini dipasang alat jammer sinyal handphone untuk memutus komunikasi jika ada napi yang lolos menggunakan handphone.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kunjungan terhadap napi di Lapas Gunung Sindur akan diperketat. Napi juga tidak boleh kontak fisik langsung dengan para pengunjungnya. Komunikasi akan dibatasi waktunya. (yds/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads