Soal Gayus Makan di Restoran, ini Tanggapan Wapres JK

Soal Gayus Makan di Restoran, ini Tanggapan Wapres JK

Muhammad Taufiqqurahman - detikNews
Senin, 21 Sep 2015 13:18 WIB
Soal Gayus Makan di Restoran, ini Tanggapan Wapres JK
Foto: Istimewa
Jakarta - Foto Gayus Tambunan makan di restoran bikin heboh media sosial. Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) yang dimintai tanggapan mengaku tak tahu.

"Kalau orang di restoran juga tidak apa-apa, kenapa sih? Apa masalahnya," ujar JK di hotel Borobudur, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Senin (21/9/2015).

"Oo gayus Tambunan. Saya tidak tahu itu. Tanya sajah itu. Saya tidak tahu," sambung JKΒ  setelah mengetahui orang yang ditanyakan oleh wartawan adalah Gayus Tambunan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, Dirjen Pemasyarakatan akan memindahkan Gayus ke blok isolasi jika terbukti keluar dari penjara.

"Kalau benar (melakukan pelanggaran-red), saya suruh dipindah ke blok isolasi ," kata Dirjen Pemasyarakatan Kemenkum I Wayan K Dusak saat dikonfirmasi wartawan melalui pesan singkat.

Tak cuma itu, Kemenkum juga menyiapkan sanksi bagi terpidana sejumlah kasus tersebut. "Kalau melanggar kami kasih sanksi sesuai ketentuan," tegas Wayan.

Di foto yang beredar, Gayus tampak memakai kaos biru, celana jeans dan topi biru serta memakai jam tangan. Sebuah telepon genggam pun tampak berada di atas meja di hadapannya. "Ada yang tahu Gayus Tambunan di mana? Konon sih divonis 30 tahun penjara," tulis akun Baskoro Endrawan di akun Facebook-nya.

(fiq/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads