Perhatian Saudi dan Harapan Membangun Masjid dari Uang Insiden Crane

Laporan dari Arab Saudi

Perhatian Saudi dan Harapan Membangun Masjid dari Uang Insiden Crane

Gagah Wijoseno - detikNews
Kamis, 17 Sep 2015 13:35 WIB
Perhatian Saudi dan Harapan Membangun Masjid dari Uang Insiden Crane
Foto: Gagah Wijoseno
Makkah - Sebagai bentuk simpati, kementerian kesehatan Arab Saudi mengundang korban luka-luka akibat insiden crane untuk berkumpul di RS Alnoor. Selain didoakan bisa menjadi haji mabrur, kementerian kesehatan juga memberi semua korban luka-luka dari berbagai negara sebuah goodie bag.

"Ini isinya payung lipat putih, dua botol sanitizer, masker, dan buku kecil soal haji," kata istri dari jemaah haji Indonesia yang menjadi korban terluka, Maman Rahman, sesaat setelah menerima bingkisan itu, Rabu (16/9/2015).

Goodie bag tersebut adalah sebagian kecil perhatian kerajaan Arab Saudi terhadap para korban insiden crane di Masjidil Haram yang berasal dari seluruh belahan dunia. Para dokter dan perawat RS di Arab Saudi telah mengobati dan merawat semua korban secara profesional dan total.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di balik semua pelayanan yang diterimanya, namun diam-diam Ali Sabri juga berharap kabar korban luka akan mendapat 500 ribu riyal bukan isapan jempol belaka. Bukan untuk foya-foya, Ali berencana menggunakan uang itu untuk tabungan di akhirat kelak.

"Saya mau bangun masjid di kampung. Itu aja," tuturnya singkat.

Jemaah haji dari PDG 7 tersebut menanyakan kabar itu ke petugas haji Indonesia yang mengantarnya kembali ke mobil. Sayangnya kabar itu belum secara resmi diterima kantor urusan haji Indonesia dari pihak kerajaan Arab Saudi.

"Kami memang juga mendengar kabar itu Pak. Cuma belum ada keterangan resmi ke pihak pemerintah Indonesia tentang soal itu. Mudah-mudahan sih benar Pak," tutur sang petugas. (gah/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads