Ketua MPP PAN Sutrisno Bachir Sambangi Istana, Ada Apa?

Ketua MPP PAN Sutrisno Bachir Sambangi Istana, Ada Apa?

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Kamis, 10 Sep 2015 13:44 WIB
Ketua MPP PAN Sutrisno Bachir Sambangi Istana, Ada Apa?
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) telah menyatakan diri mendukung pemerintah. Pada hari ini pun Ketua MPP PAN Sutrisno Bachir merapat ke Istana. Ada apa?

Sutrisno datang ke Kompleks Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Kamis (10/9/2015) pukul 13.15 WIB. Dia mengenakan batik cokelat muda dan mengendarai mobil Toyota Alphard putih B 1793 TD.

Dia langsung berjalan cepat masuk ke Istana bersama dengan seorang rekannya. Sutrisno tak berkomentar banyak ketika ditanyai maksud kedatangannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Cuma mau silaturahim saja," jawab dia singkat.

Sebelumnya juga ada anggota Wantimpres Rusdi Kirana masuk ke Kompleks Istana. Rusdi juga hanya berkomentar singkat.

"Cuma mau ketemu teman-teman saja," kata Rusdi. (bpn/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads