Api Di Puncak Bukit Habibie Belum Padam, Warga Diminta Siaga

Api Di Puncak Bukit Habibie Belum Padam, Warga Diminta Siaga

Syahdan Alamsyah - detikNews
Rabu, 09 Sep 2015 02:58 WIB
Api Di Puncak Bukit Habibie Belum Padam, Warga Diminta Siaga
Foto: Ilustrasi
Sukabumi - Kobaran api di Puncak Bukit Habibie, Kecamatan Cisolok, Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat belum juga padam. Api semakin dekat dengan lokasi warung-warung wisata yang berada di tempat itu.

"Jarak titik api ke warung milik warga sekitar 700 meter lagi, api membesar sehingga sulit dipadamkan karena lokasi yang berbukit dan terjal petugas pemadam kesulitan untuk langsung menjangkau ke lahan yang terbakar," tutur koordinator FKSD, Okih Fajri kepada detikcom, Selasa (9/9/2015).

Menurut Okih, ada 10 warung yang posisinya paling dekat dengan kobaran api sementara disepanjang bukit Habibie tak kurang dari 40 warung lain yang berjejer. Saat ini sejumlah pemilik warung diminta mengamankan barang berharga menjaga kemungkinan dilakukan evakuasi apabila api masih sulit untuk dipadamkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kondisinya kemarau, jadi tanaman disekitar lokasi mudah terbakar. Dugaan kami asal api karena faktor alam, karena bila ini dipicu oleh faktor kesengajaan atau ulah manusia saya rasa tidak mungkin karena lokasi asal api sangat sulit dijangkau aktifitas manusia," lanjut Okih.

Seperti diberitakan, nyala api mulai berkobar sekitar pukul 21.30 WIB, kobaran api sempat mengarah ke arah puncak nyaris merembet ke Mess dan pemancar milik Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN). Namun tiba-tiba nyala api berubah arah dan turun ke bawah bukit dan mengarah ke sejumlah warung-warung tempat berjualan warga.

Sementara itu, besarnya nyala api dan kepulan asap yang berasal dari kebakaran di Puncak Bukit Habibie, terlihat hingga jarak belasan kilometer. Nyala api yang memerah terlihat berkobar kian membesar. (tfq/tfq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads