Asyik Pesta Ganja di Koja, 2 Pria Diringkus Polisi

Asyik Pesta Ganja di Koja, 2 Pria Diringkus Polisi

Taufan Noor Ismailian - detikNews
Senin, 07 Sep 2015 15:42 WIB
Asyik Pesta Ganja di Koja, 2 Pria Diringkus Polisi
Foto: thinkstock
Jakarta - Jajaran Sat Reskrim Polres Kepulauan Seribu meringkus dua pria yang tengah asyik pesta narkoba jenis ganja di jalan Mundu II, Koja, Jakarta Utara. Dari penangkapan tersebut, polisi menyita ganja seberat 3,85 gram.

Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Andi Herindra menjelaskan, kedua pelaku berinisial KM (40) dan AS (38). Penangkapan kedua tersangka dilakukan Senin (7/9/2015), pukul 00.15 WIB.

"Penangkapan berawal dari laporan masyarakat di kantor Polres Kepulauan Seribu di Kalibaru, bahwa sering terjadi pesta ganja di wilayah Koja," ujar Andi kepada wartawan, Senin (7/9/2015).
Dua tersangka diringkus polisi (Taufan/detikcom)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usai mendapat informasi tersebut, jajaran Sat Reskrim Polres Kepulauan Seribu dipimpin Iptu Zuhri melakukan penyelidikan. Saat polisi mendekati lokasi, telah tercium bau asap rokok daun ganja.

"Selanjutnya langsung dilakukan  penyergapan, penggeledahan dan di kantong celana levis sebelah kiri pelaku AS kedapatan 1 ampel paket kecil yang diduga berisikan narkoba jenis ganja. Menurut keterangan bahwa tsk membeli ganja sebanyak 2 ampel dan 1 ampel telah habis dihisap," jelasnya.

Selanjutnya, pelaku serta barang bukti langsung diamankan ke kantor perwakilan Polres Kepulauan Seribu di jalan Kalibaru, Jakarta Utara.

"Dalam menyikapi operasi Nila Jaya 2015 anggota Sat Reskrim Polres Kepulauan Seribu telah berusaha keras untuk menangkap dan mengamankan 2 orang tersangka pemakai dan pengedar narkoba jenis ganja. Saat ini tersangka berikut barang bukti telah diamankan di Polres Kepulauan Seribu untuk penyelidikan lebih lanjut," terang Andi. (fan/hri)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads