JK Percaya Kualitas 8 Capim KPK Hasil Seleksi Pansel

JK Percaya Kualitas 8 Capim KPK Hasil Seleksi Pansel

Muhammad Taufiqqurahman - detikNews
Selasa, 01 Sep 2015 18:20 WIB
JK Percaya Kualitas 8 Capim KPK Hasil Seleksi Pansel
Foto: istimewa
Jakarta - Panitia Seleksi (Pansel) calon pimpinan KPK sudah menyerahkan 8 nama kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk diserahkan kepada DPR. Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mempercayai kompetensi dan kapabilitas kedelapan 8 orang capim

"Percayakan kepada Pansel," ujar Wapres JK di kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakpus, Selasa (1/9/2105).

"Kan sudah dievaluasi oleh Pansel. Nanti terus di sampaikan ke DPR," sambungnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejak awal Pansel KPK menurut JK sudah berkonsultasi dengan pemerintah. Apalagi kantor pansel KPK berada di Setneg.

Berikut daftar bidang dan para nama capim KPK yang lolos untuk fit proper test di DPR:

Pencegahan:
1. Saut Situmorang
2. Surya Tjandra

Penindakan:
1. Alexander Marwata
2. Basaria Panjaitan

Manajemen:
1. Agus Raharjo
2. Sujanarko

Supervisi monitoring:
1. Johan Budi SP
2. Laode M Syarif (fiq/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads