Bus TransJ Beroperasi Situasional Saat Demo Buruh Besok

Bus TransJ Beroperasi Situasional Saat Demo Buruh Besok

Ayunda Windyastuti Savitri - detikNews
Senin, 31 Agu 2015 16:52 WIB
Bus TransJ Beroperasi Situasional Saat Demo Buruh Besok
Foto: Dikhy Sasra
Jakarta - Buruh akan demo besar-besaran ke Istana Merdeka pada 1 September. Bus TransJakarta koridor I akan beroperasi secara situasional.

"Sesuai arahan kepolisian hari ini, TransJakarta akan tetap beroperasi secara situasional. Jika masih memungkinkan maka kami akan beroperasi," ujar Dirut PT Transportasi Jakarta ANS Kosasih melalui keterangan tertulis yang diterima detikcom, Senin (31/8/2015).

Apabila situasinya tidak memungkinkan maka TransJ akan melakukan perpendekan layanan rute bus. Adapun rute bus yang kemungkinan terkena dampak aksi long march tersebut, yakni Koridor I (Blok M-Kota).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Perpendekan layanan (yang besok mungkin dilakukan adalah rute) Kota-Harmoni-Kota dan Blok M-Bundaran HI (Halte Tosari ICBC)-Blok M," sambungnya.

"Jika masih tidak memungkinkan juga, maka layanan akan disetop sementara," tutup Kosasih.

Seperti diberitakan sebelumnya, puluhan ribu buruh akan memulai aksinya dari Patung Kuda, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, lalu berlanjut long march ke Istana Merdeka. Kemudian ke kantor Kemenkes dan Kemenaker.

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengklaim akan ada 48 ribu buruh yang ikut dalam aksi ini. Mereka buruh yang bekerja di Jabodetabek dan ada juga yang dari Jawa Timur dan Papua.

Demo akan dimulai pukul 10.00 WIB. Menurut Said saat di Istana para buruh ingin bertemu dengan perwakilan pemerintah untuk menyampaikan aspirasi mereka. Said juga mengatakan tak akan memfokuskan massa di Monas, para buruh akan tetap berkeliling dengan jaminan demo akan berlangsung tertib. (aws/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads