"Iya semalam ditangkap. Dia jaringan Solo, Ibad, yang beberapa waktu lalu kita tangkap," kata Badrodin saat dihubungi wartawan, Rabu (26/8/2015).
Badrodin menerangkan, SF berperan sebagai perakit atau pembuat bom yang rencana diledakkan di beberapa tempat di Solo. Namun kemudian berhasil diamankan petugas sebelum beraksi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Benar tim Densus 88 menangkap SF di samping Laundry di Jalan Raya Solo-Yogya, Dusun Cupuwatu, Kecamatan Kalasan, Sleman," kata Anny Pudjiastuti.
Terduga teroris dibawa ke Jakarta untuk pengembangan lebih lanjut. Kewenangan ada di Mabes Polri. Soal teknis penangkapan, Polda DIY mengaku tidak tahu. Belum diketahui dalam kaitan apa SF ditangkap. (idh/mok)











































