"Ini ada kurang lebih seratusan lembaga. Deal-nya satu per satu. Kalau bermanfaat untuk negara ya tetap, kalau ndak ya akan dileburkan," kata Jokowi di Pelabuhan Dwikora, Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (22/8/2015).
Jokowi juga menyatakan bahwa sebelumnya sudah berhasil meleburkan 10 lembaga di awal periode. Tentunya proses peleburan lembaga akan disesuaikan dengan peraturan perundangan yang berlaku.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia tak menyebutkan beberapa lembaga yang bakal dilebur. Tetapi Jokowi mengisyaratkan bahwa Kantor Staf Kepresidenan akan dipertahankan.
"Nanti ditunggu saja minggu depan sudah beres tentang KSP (Kantor Staf Presiden)," kata Jokowi. (bag/try)











































