"Sidangnya siang ini sekitar pukul 11.00 WIB tapi jaksanya belum datang ini," kata pengacara Robbie, Pieter Ell ketika dikonfirmasi, Selasa (18/8/2015).
Perkara dengan terdakwa Robbie itu tercatat nomor 824/PID.B/2015. Majelis hakim yang akan mengadili Robbie akan dipimpin ketua majelis hakim Effendi Muhtar. Berkas perkara sendiri telah diserahkan Kejaksaan Negeri Jaksel sejak Kamis (30/7) lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Robbie sempat bernyanyi bahwa banyak anggota dewan yang menyewa jasa artis yang ditawarkannya. Namun pengacara Robbie enggan membuka secara terang siapa saja anggota dewan yang sering menyewa jasa prostitusi artis itu. (dha/fdn)











































