"Saya rapat terakhir dengan Pak SBY, memang beliau sedang berada di luar negeri," kata Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul di sela rangkaian sidang di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (14/8/2015).
Ruhut tak menyebut acara apa gerangan yang SBY hadiri di luar negeri. Yang jelas, Ketua Umum Partai Demokrat itu sedang bertindak sebagai 'speaker' alias pembicara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sebelumnya, beliau mengatakan diundang di beberapa negara," kata Ruhut.
Kebetulan, Wakil Presiden Indonesia pasangan SBY, Boediono, juga tak hadir. Bukannya disengaja, melainkan khusus untuk SBY memang berhalangan hadir.
"Ini nggak diatur (SBY dan Boediono), tapi karena Bapak sedang ada jadwal," kata Ruhut.
Terlepas dari itu, Ruhut menegaskan SBY mendukung pemerintahan Jokowi. SBY dan Partai Demokrat juga akan mengkritik dan memberikan solusi bila ada kebijakan pemerintah yang kurang tepat. (dnu/tor)











































