Kepala LP Kelas IIA Wirogunan, Yogyakarta, Zaenal Arifin mengatakan, kegiatan perlombaan memperingati HUT RI ke 70 sudah dimulai di LP Wirogunan yang diikuti seluruh napi. Perlombaan di antaranya mulai dari olahraga dan cerdas cermat keagamaan.
Mary Jane yang masih mendekam di LP Wirogunan sejak penundaan eksekusi mati di Nusakambangan, juga aktif ikut lomba. Terutama bola voli.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu terkait dengan apa yang akan dilakukan selanjutnya terhadap Mary Jane, pihak LP hanya bisa menunggu. Terkait rencana menggelar teleconference atas kasus Mary Jane di Filipina, pihak LP juga hanya menunggu. Apakah teleconference akan dilakukan di LP atau kejaksaan. (rul/rul)











































