Peristiwa ini terjadi di mini market Jl Harapan Raya, Pekanbaru, Selasa (11/08/2015) sekitar pukul 03.30 WIB. Dalam aksi perampokan ini, penjaga mini market tidak berkutik ketika ditodong parang.
"Diperkirakan pelakunya dua orang yang datang dengan sepeda motor. Penjaga mini market ditodong parang dan diancam dibunuh," kata Kapolsek Bukit Raya, Kompol Khaidir Bochi melalui PS Kanit Reskrim Ipda M Bahari Abdi kepada wartawan, Selasa (11/8/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Di bawah ancaman, akhirnya karyawan jaga itu menunjukan brankas yang saat itu memang tidak terkunci. Akhirnya uang penjualan sekitar Rp 26 juta digondol perampok," kata Abdi.
Masih menurut Abdi, pihaknya kini sudah mengamankan CCTV yang terpasang di dalam mini market.
"Kita lagi memeriksa CCTV untuk mengetahui ciri-ciri pelaku. Sejumlah saksi juga masih kita mintai keterangan." tutup Abdi. (cha/dhn)











































