Cerita Warga Saat Andy Diborgol di Bekasi dan Cekcok dengan Keluarga Rian

Pembunuhan Asisten Presdir XL

Cerita Warga Saat Andy Diborgol di Bekasi dan Cekcok dengan Keluarga Rian

Edward Febriyatri Kusuma - detikNews
Jumat, 07 Agu 2015 17:53 WIB
Cerita Warga Saat Andy Diborgol di Bekasi dan Cekcok dengan Keluarga Rian
Rumah Andy (Foto: Edward)
Jakarta - Andy Wahyudi (38) tinggal di kawasan Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, bersama istri dan anak-anaknya. Bagaimana kehidupan Andy di mata warga sekitar?

Drajat, salah seorang tetangga melihat Andy jarang sosialiasi dengan warga lainnya. Sebab, di sekitar rumah didominasi oleh pensiunan, sementara Andy masih tergolong muda.

"Setahu saya dia sales, kebetulan saya punya rumah sakit di Lembang, dia pernah nawarin ke saya," terang Drajat kepada detikcom, Jumat (7/8/2015). "Dia sudah beristri anaknya ada dua," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut tetangga, rumah Andy sudah dijual seminggu setelah Lebaran. Awalnya, tetangga hanya tahu Andy tersangkut kasus penipuan, namun ternyata berkembang jadi pembunuhan.

Tetangga tak pernah mendengar ribut-ribut dari rumah Andy. Setahu Drajat, kehidupan mereka harmonis. Keluarga istri Andy juga cukup baik memperlakukan cucu-cucunya.

Saat Andy ditangkap polisi, para tetangga sempat melihatnya. Andy kala itu diborgol di depan anak istrinya. Mobil Honda Mobilio pun disita.

"Andy sendiri suka gonta ganti mobil, mobilnya memang banyak dulu mobilnya Honda Freed mobil dijual ganti Mobilio," cerita tetangga yang lain, Yeti.

Setelah Andy ditangkap, istri dan anak-anaknya masih tinggal di Jatibening. Namun setelah Lebaran rumah itu dijual dengan harga Rp 800 juta. Istri Andy juga sempat melakukan pembelaan di depan para tetangga bahwa suaminya difitnah.

Asep, sekuriti di lokasi menceritakan sudah dua pekan lalu, rumah Andy dijual. Sebelumnya, Andy sempat didatangi keluarga Rian. Mereka pun cekcok sambil histeris.

"Kamu bunuh anak saya. Itu mobil anak saya kenapa bisa ada di kamu," kata keluarga Rian seperti ditirukan Asep.

"Dia cuma bilang nggak kenal sama ibu Rian, akhirnya didamaikan sama Bu RT, setelah itu polisi yang lebih sering datang ke sini," sambungnya. (mad/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads