"Sudah dalam tahap pendinginan. Untuk memadamkan unit damkar yang kita turunkan sebanyak 24 mobil," ujar Joko saat dihubungi detikcom, Selasa (8/4/2015).
Joko mengatakan, informasi yang didapat petugas kebakaran terjadi di permukiman dan merembet ke beberapa toko pasar. Untuk penyebab kebakaran pihaknya belum mendapatkan informasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akibat dari peristiwa, TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitter-nya mengatakan, akses jalan menuju Kampung Melayu ditutup. Lalu-lintas yang mengarah ke Pasar Gembrong macet parah. Banyak warga dan para pedagang berkerumun di lokasi. (spt/bar)











































