Pantauan detikcom, 21.09 WIB, Gatot terlihat sudah mengenakan rompi tahanan warna oranye. Gatot ditemani pengacaranya Razman Arief Nasution ketika keluar dari ruang pemeriksaan.
Gatot bungkam ketika keluar dan langsung masuk ke mobil tahanan. Sementara itu, istrinya, Evy belum terlihat hingga saat ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keduanya turun dari mobil Toyota Innova warna putih. Gatot turun lebih dulu didampingi pengacaranya, Razman Arief Nasution. Evy kemudian turun belakangan.
Saat ditanya soal kemungkinan akan langsung ditahan usai menjalani pemeriksaan, Gatot dan Evy kompak diam. Mereka berdua terus bungkam hingga masuk ke ruang tunggu pemeriksaan.
Seperti diketahui, ini merupakan pemeriksaan perdana bagi Gatot dan Evy sebagai tersangka penyuapan terhadap hakim PTUN Medan. Besar kemungkinan, penyidik akan langsung menahan Gatot dan Evy usai pemeriksaan karena kasus ini merupakan pengembangan dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) dan semua tersangka lain juga sudah ditahan KPK. (kha/dhn)











































