"Korban bernama Suherlan bin Uding (37), warga Subang, Jawa Barat. Ditemukan meninggal dunia saat mengerjakan pipa gas pada Sabtu, 1 Agustus sekitar pukul 13.00 WIB," ujar Kasi Humas Polsek Cilandak, Iptu Zaenal, dalam keterangannya, Minggu (2/8/2015).
Kejadian ini bermula saat korban sedang mengerjakan galian pipa gas. Saksi mata bernama Asri Handani (32) kepada polisi mengatakan bahwa saksi yang berada di dalam galian mencium gas hidrogen yang ada di dalam galian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini kasus dalam penyidikan Polsek Cilandak, dan korban telah dibawa ke rumah sakit untuk divisum. (rni/try)











































