Pilkada Serentak, Parpol Dianggap Tak Siap Ajukan Calon Kepala Daerah

Pilkada Serentak, Parpol Dianggap Tak Siap Ajukan Calon Kepala Daerah

Aditya Fajar Indrawan - detikNews
Sabtu, 01 Agu 2015 10:06 WIB
Pilkada Serentak, Parpol Dianggap Tak Siap Ajukan Calon Kepala Daerah
Foto: Aditya Fajar
Jakarta - Ketua Populi Center, Nico Harjanto, menyebut parpol tidak siap menyiapkan calon untuk mengikuti Pilkada serentak pada 9 Desember 2015. Ketidaksiapan ini juga dilihat dari adanya daerah yang  hanya memiliki satu pasangan calon.

"Trennya saya melihat, kalau pilkada serentak ini banyak partai tidak menyiapkan  bakal calon yang maju pada pilkada serentak dengan baik," ujar Nico Harjanto di Gado-Gado Boplo, Menteng, Jakpus, Sabtu (1/8/2015).

Idealnya, pada satu daerah ada 3-4 pasangan calon yang mendaftarkan diri. "Tapi kenyataanya malah sedikit yang mencalonkan. Hal ini ditunjukkan bagaimana banyaknya kandidat yang melakukan survei mereka sendiri agar dilirik parpol untuk mengusungnya," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Parpol menurut Nico seharusnya mengajak masyarakat daerah setempat untuk memberikan masukan terhadap pasangan calon yang akan diajukan. Para calon yang disodorkan juga harus sudap "siap"
dari sisi kemampuan, integritas termasuk urusan administrasi yang diperlukan sebagai syarat pencalonan.

"Banyak calon kandidat yang mendaftarkan dirinya saat detik-detik terakhir, dan hal itu menyebabkan mereka tidak dapat lolos pendaftaran KPU karena proses seleksi verifikasi sangat panjang," sebut Komisioner KPU Ida Budhiati dalam diskusi yang sama. (fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads