Kepala Pusat Penerangan TNI Mayjen M Fuad Basya pun menjawab hal itu saat dihubungi detikcom, Senin (27/7/2015) malam. Menurut dia, sidang Dewan Kepangkatan Jabatan Tinggi (Wanjakti) TNI sudah digelar untuk mencari calon Pangdam Jaya.
"Tapi sidang Wanjakti belum memutuskan siapa yang cocok," jelas Fuad. Pihaknya hingga kini masih melakukan penggodokan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi soal siapa calon Pangdam Jaya, ini enggak akan lama. Nanti enggak sampai sebulan sudah diputuskan siapa," kata Fuad yang enggan merinci siapa-siapa saja perwira tinggi yang dicalonkan mengisi posisi tersebut.
"Jelasnya siapa nanti yang mengisi (posisi Pangdam Jaya) ini tidak ada kaitannya dengan politik. Ini murni karena mencari figur yang paling cocok di Ibu Kota," sambung Fuad menegaskan.
Fuad sendiri sebentar lagi akan memasuki masa pensiun. Posisinya sebagai Kapuspen TNI akan digantikan Mayjen Endang Sodik. Jenderal bintang dua itu sebelumnya menjabat sebagai Perwira Staf Ahli Tk III Bidang Banusia Panglima TNI. Sertijabnya dijadwalkan pada Jumat (31/7) mendatang. (hri/fan)











































