Soal Petisi Dukungan, Buwas: Penegakan Hukum Pasti Ada Pro dan Kontra

Soal Petisi Dukungan, Buwas: Penegakan Hukum Pasti Ada Pro dan Kontra

Andri Haryanto - detikNews
Kamis, 23 Jul 2015 16:44 WIB
Soal Petisi Dukungan, Buwas: Penegakan Hukum Pasti Ada Pro dan Kontra
Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Munculnya petisi pencabutan Kabareskrim Komjen Budi Waseso (Buwas) mendapat 'perlawanan'. Kubu yang pro kepada jenderal bintang tiga tersebut membuat petisi tandingan yang isinya memberikan dukungan terhadap Buwas. Bagaimana Buwas menanggapinya?

"Biasa, dalam penegakan hukum itu ada pro dan kontra. Kalau yang pro kemudian mungkin mendukung saya yang kontra tidak mendukung saya. Itu wajar-wajar saja. Silakan saja," ujarnya menanggapi, di Bareskrim Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (23/7/2015).

Buwas menampik bila terkait dengan tugas dan tanggung jawab yang dilaksanakannya selama ini ada unsur tekanan dari petinggi di 'Markas Trunojoyo'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau memang saya dianggap bersalah tunjukkan apa kesalahannya, kalau bagus apanya yang bagus, kan gitu. Semua yang saya kerjakan ada dasar hukumnya dan tidak ada tekanan," tegas Buwas.

Terkait dengan pihak-pihak yang kontra terhadap dirinya, Buwas menilai bahwa pihak-pihak tersebut hanya menilai dirinya secara sepintas dan tidak menyeluruh.

"Mungkin ada sebagian masyarakat yang melihat saya sepintas. Tidak melihat itu semua secara utuh, ya sudahlah," ujarnya.

"Mungkin sekarang harus melihat semua persoalan secara utuh dan transparan itu lebih baik dibandingkan tidak melihatnya secara utuh. Tapi lihat saja lebih banyak mana yang berbicara tentang saya secara positif atau negatif. Yang positif pun harus dikatakan dan dibuktikan secara fakta. Yang negatif juga harus ada faktanya," imbuhnya. (ahy/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads