Jakarta - Pagi ini sejumlah ruas jalan di Jakarta masih sepi. Salah satunya ruas Jl Thamrin. Pagi ini nyaris tak ada kendaraan yang melintas, aktivitas masih sepi.
Dalam foto yang diambil kontributor pasangmata.com, Tito Setiawan, Selasa (21/7/2015) tampak ruas Jl Thamrin yang lengang. Hanya ada satu pesepeda yang melintas.
"Suasana Jl Mh. Thamrin Jakarta sekitar jam 7 pagi ini (22/7) masih lengang," terang Tito.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagi Anda yang sudah masuk kerja hari ini, silakan berbagi situasi lalu lintas di sekitar Anda ke pasangmata.com atau ke redaksi@detik.com. Selamat beraktivitas.
(dra/dra)