Macet Parah! Butuh Kesabaran dan Perjuangan Menuju Lokasi Wisata Pangandaran

Macet Parah! Butuh Kesabaran dan Perjuangan Menuju Lokasi Wisata Pangandaran

Nala Edwin - detikNews
Senin, 20 Jul 2015 03:37 WIB
Macet Parah! Butuh Kesabaran dan Perjuangan Menuju Lokasi Wisata Pangandaran
Foto: Tri Gumilar/pembaca
Jakarta - Bagi Anda yang hendak berwisata ke Pantai Pangandaran, Ciamis mesti banyak bersabar. Semangat Anda juga harus dijaga. Kemacetan parah mendera di kawasan ini.

Dilaporkan pembaca detikcom, Tri Gumilar lewat redaksi@detik.com Senin (20/7/2015) hingga pukul 03.00 WIB, kendaraan parkir berjamaah.

"Menuju lokasi wisata ke Pangandaran tak bergerak," jelas Tri Gumilar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kendaraan menuju ke Pangandaran didominasi mobil pribadi. Tak sedikit juga bak terbuka yang mengangkut orang. Mereka semua ingin berwisata ke Pangandaran.

"Ada yang kelelahan sehingga parkir di pinggir jalan. Ini sepertinya karena padat, volume kendaraan tinggi dan ada persimpangan. Jalur sebaliknya lancar," terang Gumilar. (nal/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads