Masih Erupsi, Abu Gunung Gamalama Tak Sampai ke Kota Ternate

Masih Erupsi, Abu Gunung Gamalama Tak Sampai ke Kota Ternate

Ferdinan - detikNews
Sabtu, 18 Jul 2015 18:33 WIB
Masih Erupsi, Abu Gunung Gamalama Tak Sampai ke Kota Ternate
Gunung Gamalama pukul 18.00 WIT, Sabtu (18/7) Foto: Teddy Suputra
Jakarta - Gunung Gamalama, Ternate, Maluku Utara, masih menunjukkan aktivitas vulkaniknya. Tapi abu vulkanik Gamalama tidak mengganggu aktivitas warga di hari kedua lebaran.

"Gunung Gamalama mengeluarkan abu vulkanik kategori sedang sejak pukul 14.00-18.00 WIT sore ini. Abu terbawa angin ke arah Selatan sehingga tidak mengganggu aktivitas masyarakat di Kota Ternate," ujar Teddy Suputra memberi informasi dan foto melalui pasangmata.com, Sabtu (18/7/2015).

Hingga malam ini sekitar pukul 20.10 WIT atau pukul 18.10 WIB, Gunung Gamalama menurut Teddy tetap mengeluarkan abu vulkanik. Tapi tidak sebanyak siang tadi, sudah mulai berkurang," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berdasarkan data PVMBG, teramati beberapa kali letusan/embusan asap putih tebal-kelabu tebal. Gempa tremor embusan menerus, 9 kali gempa embusan, dan 1 kali gempa tektonik jauh.

"Status Gunung Gamalama tetap waspada (Level 2)," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho.

Di dalam radius 1,5 km dilarang ada aktivitas masyarakat. Hujan abu terjadi di beberapa tempat. Bandara Sultan Babullah masih ditutup. Masyarakat memerlukan bantuan masker.

(fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads