"Di Jawa Timur yang ditutup hanya Bandara Jember, yang lainnya beroperasi normal," kata Menhub Jonan kepada detikcom, Sabtu (18/7/2015),
Abu vulkanik Raung menurut dia tidak masuk ke landasan udara. Namun mengganggu jalur penerbangan pesawat dari dan menuju Jember.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jonan menyebutkan pada pukul 06.15 WIB pagi tadi hingga pukul 00.15 WIB tanggal 19 Juli, Bandara Juanda, Bandara Ngurah Rai Bali, Bandara Banyuwangi dan Malang diperkirakan aman dan tetap beroperasi.
"Update akan dilakukan setiap satu jam," ujarnya.
Selain bandara-bandara tersebut, Jonan menyebut Bandara Sumenep juga sudah beroperasi normal hari ini.
(fdn/fdn)











































