93 penerbangan itu terdiri 51 kedatangan dan 42 keberangkatan. "Data tersebut hingga pukul 15.00 WIB dan akan terus bertambah," kata Communication Head and Legal Angkasa Pura I cabang Juanda, Lisa Anindiya dalam pesan singkat yang diterima detikcom, Jumat (17/7/2015).
Namun pihak AP I belum bisa memberikan informasi mengenai total keberangkatan dan kedatangan penumpang di terminal 1 dan 2.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bandara Juanda ditutup pada Kamis (16/7) siang hingga pagi tadi akibat letusan Gunung Raung.
Akibat ditutupnya Bandara Internasional Juanda, Jawa Timur, sebanyak 222 penerbangan ditunda keberangkatannya dan kedatangannya. Dari total itu ada 110 jadwal keberangkatan yang dibatalkan dari Bandara Juanda. (ze/fdn)











































