Hingga Sore Tadi, Ada 36.364 Kendaraan Masuk Tol Cipali

Jalur Mudik 2015

Hingga Sore Tadi, Ada 36.364 Kendaraan Masuk Tol Cipali

M Iqbal - detikNews
Rabu, 15 Jul 2015 22:18 WIB
Hingga Sore Tadi, Ada 36.364 Kendaraan Masuk Tol Cipali
Foto: Dhani Irawan
Jakarta - Volume kendaraan meningkat pada H-2 jelang lebaran hari ini. Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) yang menjadi salah satu fokus jalur mudik, mencatat ada 36.364 kendaraan yang masuk ke Cipali.

"Sampai Pukul 17.00 WIB jumlah kendaraan yang memasuki gerbang tol Cikopo tercatat sebanyak 36.364 unit," kata Wakil Direktur Utama PT Lintas Marga Sedaya Hudaya Arryanto, dalam keterangannya, Rabu (15/7/2015).

Jumlah kendaraan tersebut relatif lebih banyak dibandingkan dengan kondisi normal yakni rata-rata 15.000 kendaraan per hari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hudaya memaparkan, volume kendaraan yang masuk gerbang Tol Cikopo terus melonjak dengan rata-rata pertumbuhan sekitar 22,8% per harinya sejak H-7 (10/7) hingga H-3 Selasa (14/7).

"Volume kendaraan arus mudik diprediksi masih akan terus meningkat. Pada siang tadi H-2 antrean kendaraan di Tol Palimanan-Kanci telah mencapai hingga ke gerbang tol Palimanan pada ruas tol Cikopo-Palimananyang menyebabkan antrean cukup panjang," ujarnya.

(bal/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads