Menhub: Pasca Letusan Gunung Raung Pukul 17.00 WIB, Bandara Jember Ditutup

Gunung Raung Meraung

Menhub: Pasca Letusan Gunung Raung Pukul 17.00 WIB, Bandara Jember Ditutup

Wahyu Daniel - detikNews
Minggu, 12 Jul 2015 19:17 WIB
Menhub: Pasca Letusan Gunung Raung Pukul 17.00 WIB, Bandara Jember Ditutup
Foto: Syaiful Kusmandani
Jakarta - Imbas letusan Gunung Raung, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memerintahkan Bandara Jember ditutup menyusul Bandara Banyuwangi. Sedangkan Bandara Ngurah Rai dinyatakan aman.

"Pasca letusan pukul 17.00 WIB, angin bergerak ke arah Barat, sehingga bandara Jember akan ditutup mulai malam ini menyusul penutupan Bandara Banyuwangi. Sementara Bandara Ngurah Rai dinyatakan aman," demikian keterangan tertulis Menteri Perhubungan Ignasius Jonan yang diterima, Minggu (12/7/2015).

Buka tutup bandara, imbuhnya, dilakukan tergantung dari peergerakan debu vulkaniknya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya berdasarkan NOTAM lanjutan No. C0524/15, penutupan Bandara Belimbingsari, Banyuwangi diperpanjang hingga pukul 16.00 WIB hari ini dan tetap ditutup setelah pukul 16.00 WIB. Sedangkan berdasarkan NOTAM lanjutan No. C01424/15, Bandara Internasional Ngurah Rai Bali dibuka kembali mulai pukul 15.30 WITA hari ini secara terbatas, hanya 1 runway.
Halaman 2 dari 1
(nwk/nwk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads