"Bandara Belimbingsari operasinya memang hanya sampai pukul 16.00 WIB. Dia kan bukan bandara sibuk," jelas Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan (Kemenhub) JA Barata saat ditanya perkembangan Bandara Belimbingsari, Banyuwangi.
Hal itu dikatakan Barata saat ditemui di Posko Nasional Terpadu Angkutan Lebaran 2015 di Gedung Kemenhub, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu (12/7/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya berdasarkan NOTAM lanjutan No. C0524/15, penutupan Bandara Belimbingsari, Banyuwangi diperpanjang hingga pukul 16.00 WIB hari ini. Sedangkan berdasarkan NOTAM lanjutan No. C01424/15, Bandara Internasional Ngurah Rai Bali dibuka kembali mulai pukul 15.30 WITA hari ini secara terbatas, hanya 1 runway.
Halaman 2 dari 1











































