Puncak Arus Mudik, Malam ini Comal Hingga Pekalongan Mulai Padat

Jalur Mudik 2015

Puncak Arus Mudik, Malam ini Comal Hingga Pekalongan Mulai Padat

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Sabtu, 11 Jul 2015 21:36 WIB
Puncak Arus Mudik, Malam ini Comal Hingga Pekalongan Mulai Padat
Foto: Angling Aditya
Brebes - Kepadatan kendaraan pemudik dari arah Barat masuk ke Pantura Jawa Tengah mulai terasa sejak sekitar Comal, Kabupaten Pemalang hingga Wiradesa Kabupaten Pekalongan.

Dari pantauan detikcom mulai dari Brebes, Jawa Tengah, Sabtu (11/7/2015) kepadatan terjadi di pertigaan exit tol darurat Brebes Timur. Namun kondisi tersebut bisa diatasi oleh petugas polisi yang mengatur lalu lintas di sana.

Dari Brebes Timur masuk ke Kabupaten Tegal lalu lintas lancar karena ada rekayasa lalu lintas yaitu menonaktifkan traffic light sehingga petugas leluasa mengatur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepadatan kendaraan dari arah Barat mulai terasa di Comal, Kabupaten Pemalang karena pertemuan arus dari Pantura dan jalur alternatif. Salah satu jalur alternatif yang tembus ke Pantura adalah dari Dermoleng, Brebes.

Kondisi padat merayap dan ramai lancar silih berganti hingga Wiradesa, Kabupaten Pekalongan. Sementara itu di Kota Pekalongan hingga pukul 21.00 WIB kepadatan terjadi di jalur tengah Kota. Polisi terlihat mengatur lalu lintas dengan memecah arus kendaraan. (alg/tfn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads