Soal Kebakaran di Bandara Cengkareng, Menhub: Saya Minta Cepat Berfungsi

Soal Kebakaran di Bandara Cengkareng, Menhub: Saya Minta Cepat Berfungsi

Edward Febriyatri Kusuma - detikNews
Kamis, 09 Jul 2015 11:15 WIB
Soal Kebakaran di Bandara Cengkareng, Menhub: Saya Minta Cepat Berfungsi
Foto: Edward Febriyatri
Jakarta - Pasca kebakaran terminal 2E Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan meminta terminal itu cepat difungsikan. Sejauh ini garis polisi masih terpasang dipintu masuk milik sky lounge aviation.

Pantauan detikcom, Jonan tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 09.30 WIB, Kamis (9/7/2015). Kedatangannya disambut Direktur Operasional AP II Djoko Murjatmodjo.

Berpakaian casual kemeja lengan putih panjang dan celana coklat emas, Jonan melihat lokasi kebakaran.
Lokasi yang gelap disertai bau hangus akibat jilatan api beberapa waktu lalu masih menyengat hidung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski begitu proses renovasi dan pembersihan sisa puing masih terus berjalan. Secara sesakma dan teliti Jonan melihat tiap sudut lokasi kebakaran dan bertanya kepada Direktur Operasional AP II.

"Ini (lokasi chek in) kenapa waktu itu tidak bisa berjalan," tanya Jonan.

"Kemarin karena sistem servernya ada di 2E pak, sehingga semuanya mati. Waktu itu kita sudah berupaya dengan menyambung ke server terminal 1D," jawab Djoko.

Jonan menginginkan proses renovasi bisa secepatnya dilakukan. Kendati begitu ia masih masih menunggu laporan penyebab kebakaran yang terjadi pada MInggu (5/7) tersebut dari beberapa pihak.

"Nanti. Saya nunggu hasil pemeriksaan pasti kita akan umumkan. Saya minta ini bisa secepatnya berfungsi," tandasnya. (edo/elz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads